VIVAnews – Kendati KPU belum mengumumkan secara resmi hasil Pemilihan Presiden, calon presiden Jusuf Kalla telah menyampaikan ucapan selamat kepada calon presiden incumbent Susilo Bambang Yudhoyono.
Anggota tim kampanye nasional pasangan SBY-Boediono, Anas Urbaningrum, menilai ucapan JK merupakan sikap yang menghargai kemenangan lawan politik. “Itu adalah etika luhur dalam menyikapi hasil kompetisi,” kata Anas, Jumat 10 Juli 2009.
Anas menambahkan kendati SBY dan JK berkompetisi dalam bursa Pemilihan Presiden, Presiden dan Wakil Presiden itu tetap berkomunikasi dengan baik. Anas menyebut sikap kedua tokoh nasional itu sebagai praktek demokrasi yang indah.
“Kami yakin demokrasi menjadi berwarna dan bermakna ketika bertemu dengan kedewasaan, etika dan sikap ksatria. SBY dan JK mempraktekannya dengan baik,” kata Anas.
Ucapan selamat dari JK kepada SBY dilakukan semalam 19.50. Berdasarkan hasil penghitungan cepat sejumlah lembaga survei memang menunjukkan peroleh suara SBY-Boediono mengungguli dua kandidat lainnya.
Thursday, July 9, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment