Sunday, April 11, 2010

Setrum Anas Urbaningrum dari Miangas sampai Rote

JAKARTA, KOMPAS.com - Bakal calon ketua umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum mengatakan, hingga saat ini dirinya belum menghitung jumlah dukungan daerah baik DPC dan DPD yang diperolehnya ketika berlaga di ajang perebutan kursi "Demokrat 1" nanti.

"Namun, yang kami rasakan, arus dukungan atau 'setrum' di daerah itu makin kuat dan merata. 'Setrumnya' makin terasa, sekaligus terdistribusi merata dari Sabang ke Merauke, dari Miangas sampai Rote," ujar Anas pada jumpa pers, Minggu (11/4/2010) di Jakarta.

Hal inilah yang dijadikan Anas, yang juga Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR, sebagai modal baginya untuk melenggang ke arena pertarungan kursi ketua umum Partai Demokrat.



Seperti diwartakan, sebelum memutuskan maju, mantan anggota Komisi Pemilihan Umum itu telah melakukan silaturahmi dengan pimpinan DPC dan DPD PD.

Tidak ada dikotomi tua dan muda

Terkait regenerasi partai, Anas meminta jangan ada dikotomi kader muda dan tua. Soal perekrutan kader muda, Anas hanya memandangnya sebagai cara agar partai politik tetap bertumbuh dan berkembang. Regenerasi adalah hal yang alamiah bagi perjalanan partai politik.

"Partai harus mendayagunakan seluruh potensi kader secara optimal. Tentu tidak perlu ada dikotomi kader tua dan muda. Semua kader partai harus berperan optimal sesuai pengalaman, kapasitas, kompetensi, dan posisinya di partai. Partai harus mampu meramu potensi kader dalam berbagai tipologi," imbuhnya.

Tantangan partai politik di masa mendatang, kata Anas, adalah bahaya sikap pragmatisme politik. "Itu realitas yang dihadapi seluruh partai. Karena itu partai harus memiliki karakter dan jatidiri. Sebagai partai yang masih muda, budaya ini harus terus dibangun," katanya.

No comments: