Friday, June 18, 2010

Anas: Usman Hamid Bukan Menolak, Tapi Belum Waktunya Menerima

(Vibizdaily-Polhukam) Ketua Komisi untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (KontraS), Usman Hamid, menolak duduk di struktur Partai Demokrat. Penolakan Usman karena dinilai karena belum waktunya.

"Pak Usman mengatakan sekarang belum waktunya. Bukan tidak menerima tapi belum waktunya masuk partai," kata Ketua Umum PD Anas Urbaningrum, seusai pembukaan Munas II PKS, di Hotel Ritz-Carlton, Pasific Place, Jl Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (16/6/2010).

Alasan penunjukan Usman untuk duduk di kursi struktur organisasi, jelas Anas, karena partai yang dipimpinnya membutuhkan penegakan hukum dan HAM.

Disinggung apakah penolakan karena PD tidak mampu mengikuti keinginan Usman untuk membentuk peradilan khusus korban tindak kekerasan? "Tidak ada pembicaraan tuntutan," tegas Anas

Andi Nurpati

Mengenai dipinangnya anggota KPU Andi Nurpati dalam struktur pengurus PD, Anas menegaskan tidak ada deal politik dalam hal ini. Andi dipilih melalui rekrutmen biasa.

Dasar pemilihan Andi, kata Anas, karena Andi merupakan kader partai. Selain itu Anas juga menilai Andi sebagai tokoh perempuan muda.

"Ia cocok dengan visi partai. Andi melalui rekruitmen sama dengan yang lain," kata Anas.

(ma/MA/dtc)

No comments: