Monday, March 16, 2009

Demokrat Yakin Megawati Akan Temui Yudhoyono

TEMPO Interaktif, Jakarta: Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Anas Urbaningrum, mengatakan partainya yakin suatu saat Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri bersedia menemui Susilo Bambang Yudhoyono.

Ia percaya, Megawati akan menyambut komunikasi yang diulurkan Yudhoyono. “Suatu saat, Megawati pasti mau berkomunikasi dengan Yudhoyono,” kata Anas usai pertemuan dengan Partai Kebangkitan Bangsa di Jakarta, Senin (16/3).

Sebelumnya, Presiden Yudhoyono menyatakan dirinya berharap bisa bertemu dengan mantan Presiden Megawati Soekarnoputri. Tapi, sampai sekarang, mantan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan di masa Megawati itu belum mendapat jawaban positif dari Megawati.

Anas membantah, ajakan Yudhoyono justru merupakan bentuk pemeliharaan konflik dengan Megawati. Yudhoyono, kata Anas, juga tak berusaha menjatuhkan citra Megawati karena mengetahui Megawati tak akan mau bertemu. “Sejak dulu, semua mantan presiden diundang oleh Yudhoyono,” katanya.

Soal kemungkinan Megawati-lah yang memelihara konflik dengan Yudhoyono, Anas enggan mengomentarinya “Tanyakan itu ke Megawati,” katanya.

Menurut Anas, Yudhoyono menginginkan silaturahmi dengan semua tokoh nasional bisa terjaga. Yudhoyono, kata Anas, menilai komunikasi di kalangan rakyat sangat penting. “Apalagi di kalangan pemimpin nasional,” ujarnya.

No comments: