Monday, March 16, 2009

PKB-Demokrat Mulai Jajaki Koalisi

JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah memenuhi undangan PKS pekan lalu, hari ini, Partai Demokrat kembali bergerak melakukan penjajakan untuk mencari mitra koalisi. Malam nanti akan diadakan pertemuan dengan pimpinan PKB di Kantor DPP PKB, Jalan Sukabumi, Menteng, Jakarta Pusat.

"Nanti malam akan ada pertemuan dengan Demokrat, untuk mendiskusikan masa depan pemerintahan, melakukan penjajakan dan penyamaan agenda koalisi," kata Ketua Umum Dewan Tanfidz PKB, di PRJ Kemayoran, Senin (16/3). Agenda pertemuannya adalah mendiskusikan masa depan pemerintahan dan penjajakan koalisi. Hal ini, menurut Muhaimin, dilakukan PKB dengan seluruh partai.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum mengatakan, pertemuan nanti malam merupakan silaturahim antarpartai yang sekarang ada di dalam pemerintahan. "PKB dan Demokrat punya kepentingan untuk merawat dan mengembangkan kerja sama dengan baik. Kami ingin kompetisi pemilu legislatif tidak mengganggu persahabatan," ujar Anas.

Pertemuan itu juga dimaksudkan untuk menjaga peluang yang terbuka untuk kerja sama selanjutnya. Koalisi definitif tetap akan ditetapkan pasca-Pemilu Legislatif 9 April mendatang.

No comments: